Ketua KPK Jadi Tersangka Dugaan Pemerasan SYL, Eks Pentolan Gundul Kepala, Tapi Masih Menjabat Loh

- 24 November 2023, 15:40 WIB
Ketua KPK, Firli Bahuri  jadi tersangka, Abraham Samad gundul kepala.(Twitter @HidayatNatari)
Ketua KPK, Firli Bahuri jadi tersangka, Abraham Samad gundul kepala.(Twitter @HidayatNatari) /

MEDANSATU.ID - Ketua KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi), Firli Bahuri resmi ditetapkan menjadi tersangka dalam perkara dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL.

Penetapan Ketua KPK sebagai tersangka oleh Polda Metro Jaya tersebut disambut baik mantan penyidik lembaga anti rasuah itu. Bentuk respons positifnya, mereka ramai-ramai gundul kepala (memangkas rambut hingga plontos).

Sayangnya, meski sudah ditetapkan sebagai tersangka, Ketua KPK, Firli Bahuri masih saja menjabat, belum ada penetapan mengundurkan diri atau diganti oleh Presiden Jokowi.

Seperti dilansir dari sejumlah akun Media X (dulunya Twitter) pada Jumat 24 November 2023.

Baca Juga: Wah! Ketua KPK Firli Bahuri Tersangka Dugaan Pemerasan Syahrul Yasin Limpo, Ini Jejak Penanganan Kasusnya

Dalam cuitan akun Kurai menuliskan narasi relawan keren cadas Amin menunaikan nazarnya. Nazar yang menyebut akan menggunduli kepalanya manakala Ketua KPK, Firli Bahuri dijadikan tersangka.

Terlihat dalam rekaman video di cuitan itu, mantan Wakil Ketua KPK Saut Situmorang dan mantan Ketua Abraham Samad tampak sedang menggunduli kepalanya, mewujudkan nazar sebagai ungkapan rasa syukur Ketua KPK menjadi tersangka.

Halaman:

Editor: Dedi Suang MS

Sumber: Twitter @yudiharahap46, @NarasiNewsroom @DrEvaChaniago, @Par


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x