UPDATE Kecelakaan Kereta Api di Bandung, 4 Orang Meninggal Dunia

- 5 Januari 2024, 17:00 WIB
Kecelakaan kereta api antara KA Turangga dan KA Lokal Bandung Raya di Bandung.(Twitter @cherrybiscotii)
Kecelakaan kereta api antara KA Turangga dan KA Lokal Bandung Raya di Bandung.(Twitter @cherrybiscotii) /

Menurut PT Kereta Api Indonesia, status 4 orang korban meninggal dunia meliputi Masinis, Asisten Masinis, Pramugara dan seorang sekcuriti.

"Mereka yang meninggal dunia akibat peristiwa Kecelakaan Kereta Api (KKA) yang terjadi Jumat pagi 5 Januari 2024."

Sementara itu, Raden Agus Dwinanto Budiadji selaku EVP of Corporate Secretary KAI menyebutkan pihaknya sangat berduka atas meninggal dunianya sejumlah petugas KA akibat kecelakaan kereta api itu.

Baca Juga: Update Kecelakaan Kereta KA Turangga dan KA Lokal Bandung Raya Lintas Haurpugur Cicalengka, 1 Orang Meninggal

"Kami sangat mengapresiasi jasa mereka yang sudah berkontribusi terhadap perusahaan," ucapnya.

Dia menambahkan, dari proses evakuasi, para penumpang yang selamat langsung dibawa ke stasiun terdekat untuk melanjutkan perjalanan menggunakan transportasi yang disediakan PT KAI.

Saat ini, paparnya pula, PT KAI beserta pihak terkait seperti TNI dan Polri, Basarnas, DJKA Kemenhub, KNKT dan pihak lainnya sedang berupaya menangani kecelakaan kereta api itu.

Untuk mengatasi perjalanan sejumlah rangkaian kereta api lainnya yang akan melintas di jalur itu, menurut dia, PT KAI sedang berupaya melakukan rekayasa pola operasi.

Rekayasa dimaksud meliputi jalan memutar dan pengalihan menggunakan armada lainnya.

Sementara itu, pemilik akun KabarPenumpang dalam cuitannya mengirimkan doa untuk korban kecelakaan kereta api. "Selamat jalan mas Ardian dan Pak njang, KA Turangga-CL Baraya. PT KAI sebut ada 2 korban tewas yang sudah di RSUD. Basarnas sebut ada 2 korban yg terhimpit gerbong. Sumber lain sebut ada total 5 korban," tulis @kabarpenumpang.***

Halaman:

Editor: Habibi Medansatu

Sumber: Twitter @KAI121


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah