Vivo V29 5G Segera Rilis di Indonesia, Series Y36 Luncurkan Warna Gold - Yuk Intip Spesifikasinya!

- 5 September 2023, 20:25 WIB
Vivo V29 5G Segera Rilis di Indonesia
Vivo V29 5G Segera Rilis di Indonesia /Medansatu Pikiran Rakyat / Instagram @vivo_indonesia/

MEDANSATU.ID - Vivo telah mengumumkan rencananya untuk merilis smartphone terbaru dari seri V, yaitu Vivo V29 Series 5G, di Indonesia pada 7 September 2023.

Melansir dari akun resmi Instagram @vivo_indonesia menyampaikan kabar gembira perihal rencana tersebut.

"Ini dia yang telah dinantikan! Sebuah simbol dari gairah, kreativitas, dan semangat yang diwujudkan dalam produk terbaru dari Vivo Indonesia." tulis @vivo_indonesia dikutip pada Selasa, 5 September 2023.

Diketahui, smartphone Vivo V29 ini sebelumnya telah diperkenalkan di Eropa pada bulan Agustus dan akan segera hadir di beberapa negara termasuk India, Thailand, Malaysia, Filipina, Singapura, Turki, dan Meksiko.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Website Terbaik Artikel Jurnal untuk Referensi Skripsi dan Tugas Kuliah, Mahasiswa Wajib Tahu!

Meskipun harga dan spesifikasi resmi smartphone Vivo V29 yang akan dijual di Indonesia masih belum diketahui, namun informasi mengenai fitur-fiturnya sudah banyak beredar.

Menurut informasi dari situs GSM Arena, smartphone Vivo V29 akan menonjolkan kinerja kamera sebagai fitur utamanya, sebagaimana seri V sebelumnya.

Ponsel ini akan dilengkapi dengan kamera utama 50MP dengan sensor 1/1.56 dan OIS (Optical Image Stabilization), serta Aura Light berukuran 15,6mm dan LED ring light untuk memperbaiki pencahayaan dalam foto potret. Selain itu, smartphone ini memiliki kamera ultra-wide 8MP.

Di bagian depan, smartphone Vivo V29 akan memiliki kamera selfie 50MP dengan mode wide-angle, dilengkapi dengan fitur autofocus dan dua lampu LED.

Layarnya akan menggunakan layar AMOLED lengkung berukuran 6,78 inci dengan panel 10-bit dan refresh rate 120Hz, serta resolusi antara FHD+ dan QHD+ (1.260 x 2.800 piksel).

Baca Juga: Pengusaha Properti Kota Medan Langgar Aturan Dinas SDABMBK Terkait Penebangan Pohon Imbas Lemahnya Pengawalan

Untuk kinerja, smartphone ini akan ditenagai oleh prosesor Snapdragon 778G+ dengan pilihan RAM 8GB atau 12GB dan penyimpanan internal 256GB.

Kapasitas baterainya sebesar 4.600mAh dengan dukungan pengisian daya cepat 80W menggunakan kabel, dan smartphone ini juga akan memiliki rating IP68 untuk ketahanan terhadap air dan debu.

Vivo V29 5G akan hadir dalam empat pilihan warna yang menarik, yaitu Peak Blue, Starry Purple, Velvet Red, dan Noble Black.

Menariknya , varian Velvet Red akan menampilkan efek perubahan warna saat terkena sinar UV.

Vivo Y36 rilis warna gold di Indonesia
Vivo Y36 rilis warna gold di Indonesia


Vivo Y36 Rilis Warna Gold di Indonesia

Selain pengumuman Vivo V29, Vivo juga telah merilis varian warna baru untuk Vivo Y36 yang sudah ada di Indonesia. Warna baru ini adalah Gold atau emas.

Vivo Y36 Gold memiliki desain dynamic glass berbahan kaca dan dilengkapi dengan 2.5D Flat Frame yang tipis dan ringan.

Smartphone ini juga memiliki sertifikasi IP54 untuk ketahanan terhadap debu dan percikan air, serta telah melalui uji ketahanan ekstrim dalam Vivo Quality Test.

Vivo Y36 hadir dengan kapasitas penyimpanan internal 256GB dan RAM 8GB, dengan tambahan 8GB extended RAM untuk performa yang lebih baik dalam bermain game.

Baterainya berkapasitas 5.000mAh dengan dukungan pengisian daya cepat 44W flash charge, yang diklaim dapat mengisi daya hingga 30 persen dalam waktu 15 menit.

Vivo juga telah melindungi baterainya dengan fitur Vivo Charging Protection untuk memperpanjang umur baterai.

Fitur Tambahan Vivo Y36

Vivo Y36 juga memiliki fitur-fitur tambahan seperti NFC, peningkatan audio 200%, serta sertifikasi audio Hi-Res. Kamera utamanya adalah 50MP.

Ponsel ini pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada bulan Mei 2023 dengan desain inovatif yang diberi nama Dynamic Glass Design, menjadi yang pertama dalam seri Y.

Adapun varian Vivo Y36 5G akan hadir dalam pilihan warna crystal green yang menarik serta Mystic Black. Kedua varian ini memiliki layar FHD+ berukuran 6,64 inci dengan desain punch-hole.

Selanjutnya, smartphone ini memiliki sertifikasi IP54 untuk ketahanan terhadap debu dan percikan air.

Demi pengalaman audio yang lebih baik, Vivo Y36 dilengkapi dengan fitur audio booster yang dapat meningkatkan volume hingga 200 persen. Kedua varian ini memiliki RAM 8 GB dan penyimpanan internal 256GB.

Dengan baterai 5.000mAh yang mendukung pengisian daya cepat 44W flash charge, Vivo Y36 Series menawarkan performa yang kuat.

Dalam hal fotografi, terdapat dua kamera belakang dengan lensa utama 50MP dan lensa 2MP, serta kamera selfie 16MP.

Layar FHD+ Ultra O berukuran 6,64 inci dengan fitur Sunlight Display juga turut menambah pengalaman pengguna, membantu aktivitas di luar ruangan.***

Editor: Dedi Suang

Sumber: Vivo Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah