Mengenal Sekilas 10 Tempat Wisata di Gunung Sitoli Nias Sumatera Utara, Ada Tiga Air Terjun yang Indah

- 20 Januari 2024, 10:00 WIB
Mengenal Sekilas 10 Tempat Wisata di Gunung Sitoli Nias Sumatera Utara, Ada Tiga Air Terjun yang Indah.
Mengenal Sekilas 10 Tempat Wisata di Gunung Sitoli Nias Sumatera Utara, Ada Tiga Air Terjun yang Indah. /Facebook/Gudep Pramuka SMP 1 Gunung Sitoli

MEDANSATU.ID - Menikmati pesona alam Sumatra Utara memang tak ada habisnya. Salah satu daerah yang menawarkan banyak destinasi wisata menawan adalah kota Gunung Sitoli, Nias.

Jika Anda merencanakan liburan, Gunung Sitoli adalah pilihan tepat karena tempat ini menyajikan berbagai destinasi wisata yang luar biasa.

Berikut ulasan tentang 10 tempat wisata di Gunung Sitoli yang paling hits dikunjungi wisatawan:

Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Wisata di Deli Serdang, Cocok untuk Liburan Nataru 2024 Bersama Keluarga

1. Taman Yahou

Taman Yahou tidak biasa seperti taman biasanya. Taman ini memiliki daya tarik yang sangat berbeda karena berisi timbunan dari berbagai puing bekas terjadinya gempa pada tahun 1998 lalu. Anda bisa mengunjungi lokasi di Sioumbo Gunung Sitoli, Kabupaten Gunungsitoli.

2. Museum Pusaka Nias

Jika Anda berniat wisata sekaligus mencari pengetahuan baru, maka museum pusaka Nias adalah tempat yang tepat. Di sini Anda bisa mempelajari berbagai hal menarik seputar benda-benda bersejarah dari Nias. Anda bisa mengunjungi lokasi di Jalan Yos Sudarsono No. 134A, PO Box 16 Fira Nogeba, Kabupaten Gunungsitoli.

3. Pantai Miga

Berkunjung ke Gunung Sitoli tak lengkap rasanya jika Anda tak mengunjungi pantai Miga. Pantai ini bisa menjadi solusi bagi Anda yang ingin melepas lelah dan stres dari berbagai tekanan, termasuk pekerjaan. Anda akan diperlihatkan lautan yang biru dan bersih, pasir pantai yang hangat, serta indahnya pemandangan saat sunset maupun matahari terbit. Lokasi di Desa Miga, Kecamatan Gunungsitoli, Kabupaten Gunungsitoli.

Baca Juga: Nikmati Sensasi Motor Jalan Sendiri di Medan Magnet, Tempat Wisata Lokal yang Membuatmu Terheran-heran

4. Goa Togi Ndrawa

Jika Anda bosan dengan liburan ke pantai atau berkunjung ke tempat rekreasi atau pusat perbelanjaan, Anda bisa mengunjungi Goa Togi Hendrawa. Goa ini menawarkan suasana liburan yang berbeda dari biasanya. Lokasinya di Desa Lõlõ’ana’a Idanoi, Kecamatan Gunungsitoli.

Halaman:

Editor: Ayub MS

Sumber: YouTube Ini konten


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah