Keindahan yang Menakjubkan di Tor Si Mago Mago, Tapanuli Selatan Yuk Kunjungi di Hari Raya Nanti

- 8 April 2024, 12:00 WIB

MEDANSATU.ID - Tapanuli Selatan mungkin belum menjadi pilihan utama bagi para wisatawan yang mencari destinasi liburan. Namun, jangan salah, daerah ini menyimpan sejuta keindahan alam yang menarik untuk dikunjungi.

Salah satunya adalah Tor Si Mago Mago, sebuah tempat yang menawarkan keindahan alam pegunungan yang hijau dan udara yang sejuk, cocok untuk kamu kunjungi di hari raya idul fitri 2024 ini.

Terletak di Sipirok, sebuah kota kecil di Tapanuli Selatan, Tor Si Mago Mago menawarkan pengalaman yang menenangkan bagi siapa saja yang berkunjung.

Untuk para wisatawan yang mencari pelarian dari kehidupan perkotaan yang sibuk di hari lebaran nanti, kawasan ini memang merupakan tempat yang ideal.

Baca Juga: Nikmati Wisata Kota dengan Bus Wisata Baru di Medan, Gratis Keliling ke Tempat Wisata di Lebaran 2024 Ini

Bukit Si Mago Mago adalah salah satu destinasi utama di Tor Si Mago Mago. Melihat ke sekitarnya, tanpa diragukan lagi, semua tersebut sangat memanjakan mata.

Dari bukit ini, pengunjung dapat menikmati pemandangan alam dengan hamparan rumput hijau yang mengelilingi dan juga panorama sejauh mata memandang yang luar biasa.

Selain keindahan alamnya, Tor Si Mago Mago juga menyediakan beberapa fasilitas yang menarik bagi pengunjung, mulai dari taman bermain anak-anak hingga tempat piknik.

Bahkan, untuk para wisatawan yang ingin mengabadikan momen spesial, kawasan tempat selfie tersedia dengan latar pegunungan Bukit Barisan yang menjadi ciri khas kawasan ini.

Halaman:

Editor: Ayub MS

Sumber: YouTube Dedi Herianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x