Tradisi di Masjid Ghaudiyah Kota Medan, Sudah 15 Tahun Bagi-Bagi Nasi Beriani Selama Bulan Suci Ramadhan

- 18 Maret 2024, 05:00 WIB
Masyarakat antri mengambil nasi Beriani untuk berbuka puasa, tradisi bagi nasi Beriani gratis ini dilakukan di Masjid Ghaudiyah sudah 15 tahun
Masyarakat antri mengambil nasi Beriani untuk berbuka puasa, tradisi bagi nasi Beriani gratis ini dilakukan di Masjid Ghaudiyah sudah 15 tahun /Medan Pikiran Rakyat/ dok Kamal /

 

MEDANSATU.ID-Menjadi lebih banyak peduli dengan sesama, terutama selama bulan suci Ramadhan, adalah tujuan tradisi yang terus dilakukan selama 15 tahun oleh Yayasan The Shot India Muslim di Masjid Ghaudiyah, Jalan KH Zainul Arifin Kelurahan Petisah Tengah, Kecamatan Medan Petisah.

Setiap hari Minggu, 500 porsi nasi Beriani dibagikan setiap hari Minggu di Masjid Ghaudiyah untuk berbuka puasa selama bulan Ramadhan.

Tradisi yang dimulai oleh Yayasan The South India Muslim ini sebagai cara untuk mempersatukan masyarakat selama bulan Ramadhan.

Ketua Yayasan The South India Muslim, Muhammad Siddiq, mengatakan bahwa tujuan dari berbagi makanan tersebut adalah untuk mempererat silaturahmi dan juga memberikan kesempatan untuk para jamaah yang tidak mampu untuk menikmati sajian makanan berbuka puasa yang lezat.

Baca Juga: 5 Lokasi Rekomendasi Ngabuburit Berburu Takjil Ramadhan Di Medan yang Populer! Salah Satunya Sudah Berusia 30

Selain Beriani, berbagai macam hidangan khas India juga tersedia di Masjid Ghaudiyah bagi para jamaah yang hadir.

Mulai dari kari kambing, minuman Chai (teh susu yang diracik dengan rempah-rempah), hingga bubur sup, semuanya tersedia bagi para jamaah.

Halaman:

Editor: Dedi Suang MS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x