Cek Dapur dan Hotel di Madinah, Menteri Agama Pastikan Fasilitas Layanan Jemaah Lansia

11 Mei 2024, 11:05 WIB
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengecek fasilitas layanan jemaah haji lansia saat kunjungannya di Arab Saudi. /pandapotans/kemenag.go.id

 

 

 

MEDANSATU.ID - Fasilitas layanan jemaah haji lansia dicek langsung Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas pada hari ketiga saat kunjungannya di Arab Saudi.

Orang nomor satu di Kemenag ini mengecek kesiapan fasilitas layanan jemaah haji lansia khususnya hotel dan dapur katering di Madinah.

Pengecekan fasilitas layanan jemaah haji itu dilakukan di Emaar Elite di wilayah Syamaliyah. Daerah ini diketahui sekira 50 meter sebelah utara Masjid Nabawi, berikut Meez Mary Kitchen For Serve Meals di Wilayah Hatim, Madinah.

Baca Juga: 241.000 Calon Haji Berangkat ke Tanah Suci, Menteri Agama Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah

Sebagaimana dilansir MEDANSATU.ID dari kemenag.go.id pada Sabtu 11 Mei 2024, fasilitas layanan jemaah hajji Emaar Elite Hotel diketahui berkapasitas 1.400 orang.

Pun fasilitas layanan jemaah haji Meez Mary per hari melayani 11.000 orang Indonesia.

Untuk menu para jemaah, bernuansa citarasa nusantara.

Baca Juga: 8.624 Calon Haji di Sumut Siap Diberangkatkan, Persiapannya Mantap 100 Persen

Daftar Fasilitas Layanan Jemaah Haji:

- Nasi Kuning

- Ayam Goreng Saus Mentega

- Telur Orak Arik

- Nasi Uduk

- Telur Dadar

- Opor Ayam

- Daging Sapi Masak Habang

- Ikan Tuna Cabai Hijau

- Ayam Gulai

- Ikan Patin Bumbu Balado

- Rendang Daging

- Semur Daging

- Ikan Patin Goreng

- Gepuk Daging Sapi

- Tahu maupun tempe.

Baca Juga: Surat Edaran Menag Beredar: Penceramah tak Boleh Provokasi dan Kampanye Politik

Menu-menu untuk fasilitas layanan jemaah haji ini dipadu dengan tumisan sayuran serta ditambah buah-buahan dan air mineral.

Menurut website resmi milik Kemenag tersebut dapur katering yang ditinjau Menteri Agama ini juga akan menyajikan 20 persen makanan ramah lansia.

Jenis makanannya pun sama cuma nasi dan lauknya dimasak agar lebih halus dan lembut seperti nasi tim.

 Baca Juga: Pemerintah Tetapkan 1 Syawal 1444 Hijriah Jatuh Pada Hari Sabtu, Berikut Imbau Menag...

Di sana, Menag memastikan layanan yang disiapkan prima khusus untuk lansia. "Cek kesiapan Emaar Elite Hotel.

Fasilitas layanan jemaah haji Indonesia representatif, khusus lansia, menurut Yaqut Cholil Qoumas, cukup baik dan bersih.

"Sudah sesuai kontrak," kata Yaqut Cholil Qoumas di Madinah, Kamis 9 Mei 2024.

Saat melihat dari dekat fasilitas layanan jemaah haji itu, Yaqut Cholil Qoumas didampingi Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latief.

Baca Juga: Halo Jemaah Haji, Inilah Perlengkapan yang Perlu Anda Bawa

Selain itu hadir di sana Staf Khusus Menag bidang Media dan Komunikasi Publik, Wibowo Prasetyo dan Staf Khusus Menag bidang Hukum Abdul Qodir, Konsul Haji KJRI Jeddah, Nasrullah Jasam beserta Ali Mahzumi selaku Kadaker Madinah dan Sutikno selaku Kabid Katering .

Kamar mandi, kata Yaqut Cholil Qoumas, ada di dalam kamar. Sebagian, sebut Yaqut Cholil Qoumas, menggunakan bath up.

"Untuk kamar mandi yang bath up, saya minta jemaah ditempatkan bukan lansia, karena bath up harus didampingi," kata Yaqut Cholil Qoumas.***

Editor: Pandapotan Silalahi

Sumber: kemenag.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler