Bobby Nasution Ditugaskan PAN untuk Bertarung di Pilkada Sumut

13 Juni 2024, 10:00 WIB
Bobby Nasution (foto) yang berniat maju di Pilkada Sumut sebagai Calon Gubernur mendapat dukungan dari PAN. /pandapotans/Twitter@bobbynasution_

 

 


MEDANSATU.ID - Bobby Nasution, Walikota Medan yang berniat maju mencalonkan diri di Pilkada Sumut, satu per satu dukungan untuknya mengalir deras. Menantu Presiden Jokowi ini pun sudah menerima surat tugas dari DPW (Dewan Perwakilan Daerah) Partai Amanat Nasional (PAN) Sumatera Utara. Tujuannya satu, untuk ikut bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) provinsi ini.

Bobby Nasution pun menerima surat penugasan itu yang diserahkan Syah Afandin selaku Ketua DPW PAN Sumut. Prosesi penyerahan surat penugasan dimaksud digelar di Kantor DPW PAN Sumut, Kota Medan, pada Rabu 12 Juni 2024.

Ketua DPW PAN Sumut, Syah Afandin, seperti diberitakan MEDANSATU.ID dari Antara pada Kamis 13 Juni 2024 mengakui hal itu. Dia menjelaskan penyerahan surat tugas ini merupakan amanah dari Zulkifli Hassan selaku Ketua Umum PAN untuk ditindaklanjuti jajaran pengurus terkhusus menghadapi kontestasi kepala daerah di Sumut tahun 2024 ini.

Baca Juga: Bobby Nasution Pamer Foto Mesra dengan Ijeck, Mau Duet Ya?

PAN Sumut, kata Syah Afandin, sudah menjaring pendaftaran bakal calon Gubernur Sumut. Sesuai arahan Ketua Umum PAN Pak Zulkifli Hasan, sambung Syah Afandin, PAN hanya mengeluarkan surat tugas untuk Bobby Nasution.

Setelah menerima surat tugas dari PAN, Syah Afandin menyebut pihaknya selanjutnya bakal mengeluarkan surat rekomendasi yang nantinya akan menjadi syarat dukungan untuk Bobby Nasution untuk maju sebagai calon gubernur Sumut.

Seperti diberitakan MEDANSATU.ID sebelumnya sejumlah partai politik sudah menyatakan dukungannya untuk Bobby Nasution.

Baca Juga: Teguh Santosa Dampingi Bobby Nasution di Pilkada Sumut 2024, Demokrat Bilang Begini

Pun calon Gubsu, terdapat sejumlah nama yang benar-benar berniat untuk maju di Pilkada Sumut. Diantaranya Edy Rahmayadi yang bernafsu untuk menjabat dua periode.

Demikian juga Musa Rajekshah, mantan Wagubsu yang sepaket dengan Edy Rahmayadi berkeinginan untuk maju.

Baca Juga: Bobby Nasution Gabung Partai Gerindra, Presiden Jokowi Bilang Sudah Dewasa

Sementara cagubsu lainnya yakni Ahok, politisi PDI Perjuangan yang 'diimpor' dari Jakarta. Konon Ahok dimajukan sebagai salah satu calon semata-mata untuk mengubur seluruh mimpi para calon, terutama Bobby Nasution, sang menantu Presiden Jokowi yang juga ipar Wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka.***

Editor: Pandapotan Silalahi

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler