Ribuan Simpatisan PKB Jawa Timur Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran

- 19 Januari 2024, 11:05 WIB
Moment acara PKB di Jawa Barat. Kini ribuan simpatisan PKB (Partai Kebangkitan Bangsa) 'balik gagang' mendukung Prabowo-Gibran di Madiun, Jawa Timur.(pkb.id)
Moment acara PKB di Jawa Barat. Kini ribuan simpatisan PKB (Partai Kebangkitan Bangsa) 'balik gagang' mendukung Prabowo-Gibran di Madiun, Jawa Timur.(pkb.id) /

MEDANSATU.ID - Simpatisan PKB (Partai Kebangkitan Bangsa) di Madiun Raya, Jawa Timur ramai-ramai bikin gebrakan baru.

Simpatisan PKB itu bukannya mendukung Capres cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan-Cak Imin (Muhaimin Iskandar). Justru mereka mengalihkan dukungan ke Prabowo Gibran, paslon nomor urut 2.

Padahal diketahui Cak Imin merupakan Ketua Umum PKB di Jawa Timur yang diyakini sebagai basis dan lumbung suara untuk pemenangan AMIN.

Seperti dilansir MEDANSATU.ID dari instagram @txt.viral pada Jumat 19 Januari 2024.

Baca Juga: Tak Cuma PKS, PKB pun Ikut Tolak Ibu Kota Negara Baru, Padahal Fraksi di DPR Mendukung

Narasi di laman IG itu menyebutkan ribuan simpatisan PKB secara resmi meninggalkan partai besutan almarhum GusDur (Abdurrahman Wahid) tersebut. Kini mereka kini berpaling ke paslon Capres Cawapres Prabowo-Gibran.

Deklarasi dukungan ribuan simpatisan PKB itu digelar di halaman Pondok Pesantren (Ponpes) Karang Kadempel, Kelurahan/Kecamatan Jiwan, Madiun, Jawa Timur.

Ketua Ponpes Karang Dempel Jiwan, Muhammad Zainuddin menjelaskan aksi deklarasi ribuan simpatisan PKB pada Kamis 18 Januari 2024 memutuskan pilihan ke pasangan Calon Presiden Prabowo Subianto dan Cawapres Gibran Rakabuming Raka.

Halaman:

Editor: Dedi Suang MS

Sumber: instagram @txt.viral


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah