Inter Milan Vs Atletico Madrid - Liga Champions: Nerazzurri Menang Tipis 1-0, Ini Komentar Arnautovic

21 Februari 2024, 11:30 WIB
Selebrasi Arnautovic saat Inter Milan menang atas Atletico Madrid di leg 1 babak 16 besar Liga Champions, Rabu (21/2) dini hari WIB. /X.com/@Inter_id

MEDANSATU.ID - Inter Milan meraih kemenangan tipis 1-0 atas Atletico Madrid dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2023/2024.

Pertandingan Inter vs Atletico digelar Rabu, 21 Februari 2024 dini hari WIB di Giuseppe Meazza menyuguhkan momen dramatis yang membuat para penggemar tak berkedip.

Marko Arnautovic menjadi sosok pahlawan bagi Inter dengan mencetak gol tunggal pada menit ke-79.

Gol tersebut menjadi penentu kemenangan bagi Nerazzurri dan menjadi modal berharga menjelang leg kedua di markas Atletico, Civitas Metropolitano, pada 14 Maret 2024.

Pada awal pertandingan, Atletico menciptakan peluang pertama pada menit ke-13 melalui Lino, namun upayanya gagal mengarahkan bola ke gawang.

Baca Juga: Prediksi Inter Vs Atletico Madrid 21 Februari 2024 - Liga Champions: Kondisi Tim, Head to Head, dan Line Up

Meskipun Inter lebih banyak menguasai bola dan seringkali mengancam pertahanan lawan, namun belum mampu membobol gawang Jan Oblak hingga akhir babak pertama.

Babak kedua dimulai dengan pergantian pemain untuk Inter, di mana Arnautovic menggantikan Marcus Thuram yang mengalami cedera.

Arnautovic langsung menciptakan peluang pada menit ke-49, tetapi sepakannya melambung di atas mistar.

Pada menit ke-56, Atletico mendapat peluang emas melalui Rodrigo De Paul, namun Yann Sommer berhasil menggagalkan usahanya.

Baca Juga: Link Live Streaming Inter Milan Vs Atletico Madrid - Liga Champions: Kick Off Jam 03.00 WIB, Cek di Sini!

Inter juga mendapat peluang dari Arnautovic dan Lautaro Martinez, tetapi mereka belum berhasil membobol gawang lawan.

Namun, pada menit ke-79, Arnautovic akhirnya berhasil mencetak gol setelah memanfaatkan rebound dari tendangan Lautaro yang digagalkan oleh Oblak. Gol ini membuat Inter unggul 1-0.

Atletico berusaha membalas, namun upaya mereka tidak membuahkan hasil.

Meskipun demikian, pertandingan berakhir tanpa tambahan gol, sehingga Inter Milan berhasil memenangkan pertandingan dengan skor tipis 1-0.

Komentar Arnautovic

Melansir dari situs resmi Inter, pencetak gol tunggal kemenangan Nerazzurri ini mengaku senang dan juga sedih.

Dia menggantikan Thuram yang mengalami cedera di awal babak kedua berjalan. Ternyata, Arnautovic menjadi pembeda di laga itu.

"Cedera Marcus membuat saya sedih, tidak menyenangkan jika ada rekan satu tim yang terpaksa keluar," ungkap Arnautovic seperti dilansir dari situs resmi Inter.

"Tapi di sinilah saya harus berperan dan membuat perbedaan," lanjutnya.

Arnautoviv juga mengapresiasi fans yang memberi dukungan, apalagi dia baru saja melewati masa cedera.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Liga Champions 21-22 Februari 2024: Inter Vs Atletico, Nonton Streaming di Vidio!

"Saya seharusnya mencetak dua gol sebelum saya melakukannya. Saya masih butuh sedikit waktu untuk pulih sepenuhnya dari cedera dan melewati masa sulit," ujarnya.

"Para fans selalu berada di samping saya, dan itu adalah momen luar biasa bagi saya setelah mencetak gol yang saya anggap sebagai salah satu gol terpenting dalam karier saya," pungkasnya.***

Editor: Adinda Lubis MS

Tags

Terkini

Terpopuler