Update Mobil Terbaru Wuling di Tahun 2024, Jenis, Keunggulan dan Harganya

- 7 Maret 2024, 11:30 WIB
Mobil listrik Wuling mengeluarkan produk terbaru dibtahun 2024
Mobil listrik Wuling mengeluarkan produk terbaru dibtahun 2024 /Medan Pikiran Rakyat/ Wuling.id/

Mobil listrik lain yang akan diluncurkan oleh Wuling pada tahun 2024 adalah Cloud EV. Mobil ini sebelumnya telah beredar di Tiongkok, tetapi baru didaftarkan sebagai merek di Indonesia pada bulan September 2023.

Mengacu pada mobil Cloud EV yang telah beredar di Tiongkok, diperkirakan tenaga mesin mobil ini sebesar 100 kW dengan torsi maksimal 200 Nm. Calon pembeli dapat memilih antara dua opsi baterai lithium iron phosphate, antara 37,9 kWh atau 50,6 kWh.

 Baca Juga: Mobil Presiden Bocor Ban, Jokowi Berjalan Kaki Sambil Sapa Warga

Dari segi penampilan, Cloud EV memiliki bentuk futuristik dan modern, desain atap mengambang atau floating roof, dan gagang pintu tersembunyi. Pada bagian atas, terdapat sunroof sebagai sumber cahaya alami di kabin mobil.

Saat ini, Wuling belum mengumumkan kapan mobil Cloud EV akan diluncurkan secara resmi di Indonesia. Harga Cloud EV di Tiongkok saat ini sebesar 123.800 Yuan atau sekitar Rp 269 jutaan. Diperkirakan harga jualnya akan lebih tinggi ketika sudah masuk ke Indonesia.

 Wuling E100

Selain E200, E100 juga akan diluncurkan oleh Wuling. Mobil ini memiliki desain dan ukuran yang sama dengan E200 dan keduanya adalah mobil listrik.

Secara spesifik, mobil ini memiliki panjang 2.488 mm, lebar 1.506 mm, dan jarak sumbu roda 1.600 mm. Ukurannya cukup kecil, sama seperti E200, sehingga disebut sebagai hatchback 2-seater.

Baca Juga: Curi Mobil Suzuki Ertiga, 2 Pelaku Warga Labuhanbatu Ditangkap Saat Transaksi di Asahan

Halaman:

Editor: Dedi Suang MS

Sumber: Wuling Setir Kanan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah