2 Mahasiswa Unimed Juara Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional

- 11 Juni 2024, 15:15 WIB
Mahasiswa Unimed ini keluar sebagai Juara ke 2 dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional di Unri.
Mahasiswa Unimed ini keluar sebagai Juara ke 2 dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional di Unri. /pandapotans/unimed.ac.id

 

 

 

MEDANSATU.ID - Mahasiswa Unimed Prodi Pendidikan Masyarakat FIP Unimed, Dhea Astri Arifina Napitupulu dan Khairunnisa Cahyani meraih juara 2 lomba karya tulis ilmiah nasional di Pekan Pendidikan masyarakat Universitas Riau yang digelar 4 hingga 7 Juni 2024. Diketahui Pekan Pendidikan masyarakat di Universitas Riau itu mengusung tema 'Kreatifitas dan Inovasi dalam Pendidikan Masyarakat'. yang diselenggarakan oleh

Silvia Mariah Handayani S. Pd., M. Pd., Ph.D selaku Ketua jurusan pendidikan masyarakat FIP Unimed mengucapkan selamat kepada 2 mahasiswa Unimed (Universitas Negeri Medan) Khairunnisa Cahyani dan Dhea Astri Arifina Napitupulu.

Kedua mahasiswa Unimed ini, sebut Silvia Mariah Handayani, berhasil meraih juara 2 Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional di Universitas Negeri Riau.

Baca Juga: 22.974 Calon Mahasiswa Unimed Bersaing Lewat Jalur UTBK-SNBT, Kuota Cuma 5.032 Orang

"Semakin sukses lagi ke depannya. Untuk teman-teman mahasiswa lainnya lebih bersemangat juga untuk meraih prestasinya," kata Silvia Mariah Handayani sebagaimana diwartakan MEDANSATU.ID dari unimed.ac.id pada Selasa 11 Juni 2024.

Pun Dr Zainuddin M., M.Si selaku Dekan FIP Unimed mengucapkan selamat ke mahasiswa Unimed Khairunnisa Cahyani dan Dhea Astri Arifina Napitupulu atas prestasi itu. Sebagai akademisi, kata Dr Zainuddin, karya tulis ilmiah seperti ini menjadi sebuah keharusan.

Halaman:

Editor: Pandapotan Silalahi

Sumber: unimed.ac.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah