Sumatera Utara Masuk Peringatan BMKG, Hujan Lebat, Petir dan Angin Kencang Masih Terjadi di Indonesia

- 18 Maret 2024, 10:05 WIB
Peringatan BMKG menyebut sejumlah wilayah di Indonesia berpotensi hujan lebat, petir disertai angin kencang, termasuk Sumatera Utara.
Peringatan BMKG menyebut sejumlah wilayah di Indonesia berpotensi hujan lebat, petir disertai angin kencang, termasuk Sumatera Utara. /pandapotans/pixabay / lasi_harsh

 


MEDANSATU.ID - Peringatan BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika) agar masyarakat di Indonesia senantiasa waspada mengingat hujan lebat disertai angin kencang dan petir masih berpotensi terjadi di beberapa wilayah Indonesia pada Senin 18 Maret 2024.

Peringatan BMKG ini menyebut hujan lebat dan petir disertai angin kencang diprediksi akan menerjang wilayah Sumatera Utara, Jambi, Sumatera Selatan, Banten, Jawa Barat, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Jawa Timur dan Jawa Tengah.

Peringatan BMKG ini juga berlaku untuk wilayah Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Tengah, Maluku, Papua Barat, Papua, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Tenggara yang juga berpotensi terjadi hujan lebat disertai petir dan angin kencang.

Baca Juga: Awas..!!! 20 Daerah Berpotensi Hujan Lebat, Cek Wilayahmu di Sini

Peringatan BMKG ini seperti disiarkan MEDANSATU.ID dari Antara menyebut hujan lebat disertai angin kencang dan petir itu diprediksi terjadi pada Senin 18 Maret 2024.

Dari seluruh wilayah itu, menurut peringatan BMKG itu, hujan lebat di Sumatera Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, Sulawesi Tenggara, Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, dan Maluku akan disertai angin kencang.

Bahkan hujan di sejumlah daerah itu masuk kategori sebagai hujan badai. Pasalnya hujan itu disertai kilat dan petir seperti Kepulauan Bangka Belitung, Jawa Barat, Aceh, Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Jawa Timur, Bali, Daerah Istimewa Yogyakarta dan Nusa Tenggara Barat.

Baca Juga: Hujan Lebat dan Longsor Ancam Karo, Dairi, Taput, Tapteng, Madina dan 3 Daerah Lain

Halaman:

Editor: Pandapotan Silalahi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x