Baru Tahu! Inilah Khasiat Luar Biasa Daun Belimbing Sayur untuk Kesehatan dan Cara Mengkonsumsinya

- 10 Desember 2023, 13:00 WIB
Daun Belimbing Wuluh atau Belimbing Sayur.
Daun Belimbing Wuluh atau Belimbing Sayur. /Screenshot YouTube/Dokter Feri TV

MEDANSATU.ID - Daun belimbing wuluh, selain buahnya yang sudah terkenal memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, juga memiliki khasiat luar biasa untuk menjaga kesehatan tubuh.

Nutrisi yang terdapat dalam daun belimbing wuluh meliputi fenol, tanin, flavonoid, kumarin, alkaloid, dan berbagai nutrisi lainnya.

Manfaat pertama dari daun belimbing wuluh adalah untuk menjaga kesehatan tulang. Tulang merupakan bagian utama dari sistem rangka yang memiliki fungsi sebagai penopang tubuh dan melindungi organ-organ tubuh.

Untuk menjaga kesehatan tulang dan mencegah terjadinya osteoporosis, beberapa zat antioksidan yang terdapat dalam daun belimbing wuluh memiliki peran penting dalam meningkatkan densitas tulang.

Baca Juga: Cara Memasak Bawal Goreng Sambal Matah ala Chef Juna yang Sangat Lezat Tapi Cukup Mudah

Cara untuk mengonsumsinya adalah dengan merebus segenggam daun belimbing wuluh yang telah dibersihkan dengan dua gelas air sampai mendidih. Setelah itu, saring dan tunggu sampai hangat, lalu tambahkan madu secukupnya. Minumlah ramuan ini dua kali sehari untuk menjaga kesehatan tulang dan mencegah terjadinya osteoporosis.

Selain itu, daun belimbing wuluh juga dapat mengontrol kadar gula darah yang sangat penting bagi penderita diabetes. Kandungan glukosa yang tidak diserap dengan baik oleh sel-sel tubuh dapat menyebabkan peningkatan kadar gula dalam darah dan memicu berbagai macam gangguan dan kerusakan pada organ-organ tubuh seperti nefropati diabetik dan neuropati diabetik. Beberapa zat aktif yang terdapat dalam daun belimbing wuluh memiliki fungsi dalam menurunkan kadar gula darah.

Cara mengonsumsinya sama dengan di atas, yakni dengan merebus segenggam daun belimbing wuluh yang telah dibersihkan dengan dua gelas air sampai mendidih. Setelah itu saring dan tunggu sampai hangat, tambahkan madu secukupnya. Minumlah ramuan ini dua kali sehari untuk mengontrol kadar gula darah.

Selain itu, daun belimbing wuluh juga dapat membantu menjaga kesehatan jantung sebagai alat pemompa darah untuk mengantar oksigen dan nutrisi ke seluruh bagian organ tubuh. Kandungan beberapa vitamin yang terkandung dalam daun belimbing wuluh mampu mengontrol tekanan darah dan kolesterol darah.

Halaman:

Editor: Ayub MS

Sumber: Dokter Fery TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah