Buka Peluang Emas, Pengurus Provinsi FISI Sumut Dilantik: Siap Angkat Prestasi Atlet Ice Skating

- 20 Maret 2024, 11:32 WIB
Pengurus Provinsi FISI Sumut Dilantik
Pengurus Provinsi FISI Sumut Dilantik /Humas/FISI Sumut

MEDANSATU.ID - Pengurus Provinsi (Pengprov) Federasi Ice Skating Indonesia (FISI) Sumatera Utara (Sumut) resmi dibentuk dan dilantik langsung oleh Ketua Umum (Ketum) FISI, Suzan Herawaty.

Acara pelantikan pengurus FISI Sumut yang dipimpin oleh Tjhin Seng Huat dilaksanakan di Grand Mercure Maha Cipta Medan Angkasa, Jalan Sutomo, Kecamatan Medan Timur, Kota Medan pada Selasa (19/3/2024).

Dalam sambutannya, Ketum FISI Suzan Herawaty menyatakan bahwa hadirnya FISI Sumut bertujuan untuk memberikan wadah bagi bibit atlet berbakat pada olahraga ice skating.

Olahraga ini memiliki tiga disiplin, yaitu figure skating, short track speed skating, dan ice dancing. Selain itu, Pengprov FISI Sumut adalah Pengprov ke-7 dan yang termuda dari Pimpinan Pusat (PP) FISI.

Baca Juga: Sutarto Dilantik Sebagai Ketua DPRD Sumut Sisa Periode 2019-2024 Menggantikan Almarhum Baskami Ginting

“Dimana mempunyai 3 disiplin, figure skating, short track speed skating, dan ice dancing. Selain itu, Pengprov FISI Sumut adalah Pengprov ke-7 dan yang termuda dari Pimpinan Pusat (PP) FISI,” katanya.

Meskipun Pengprov FISI Sumut baru dibentuk, Ketum FISI Suzan berharap dapat menjadikan Sumut sebagai lahirnya bibit atlet-atlet berprestasi. Mulai dari Eksibisi PON XXI Aceh-Sumut, menuju SEA Games 2025.

Menanggapi hal tersebut, Tjhin Seng Huat mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya untuk menjabat sebagai Ketua Pengprov FISI Sumut. Ia berjanji bahwa FISI Sumut akan mempromosikan olahraga ice skating kepada masyarakat Sumut dan mengubahnya menjadi olahraga berprestasi yang mengagumkan.

“Dengan harapan dapat mengubah olahraga yang sekedar hobi menjadi olahraga berprestasi yang mengagumkan,” ujar Tjhin Seng Huat.

Halaman:

Editor: Ayub MS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah