Prediksi dan Head to Head RANS Nusantara Vs Arema FC 22 Februari 2024 BRI Liga 1

- 21 Februari 2024, 21:00 WIB
Prediksi dan Head to Head RANS Nusantara Vs Arema FC 22 Februari BRI Liga 1
Prediksi dan Head to Head RANS Nusantara Vs Arema FC 22 Februari BRI Liga 1 /Instagram/@aremafcofficial

MEDANSATU.ID - RANS Nusantara FC akan menghadapi Arema FC dalam pertandingan pekan ke-25 BRI Liga 1 2023/2024.

Laga Rans Nusantara vs Arema dijdwalkan berlangsung di Stadion Sultan Agung, Kamis, 22 Februari 2024, dengan kick off jam 19.00 WIB.

Pertandingan antara RANS Nusantara dan Arema FC dapat disaksikan secara langsung melalui live streaming di Vidio.

Dalam pertandingan pekan ke-24, RANS Nusantara bermain imbang 2-2 ketika bertandang ke markas Madura United.

Di sisi lain, pada pekan yang sama, Arema FC menelan kekalahan telak dengan skor 1-4 saat berhadapan dengan Barito Putera.

Baca Juga: Prediksi dan Head to Head Persija Vs Madura United 22 Februari 2024 BRI Liga 1

Kekalahan itu menandai berakhirnya masa kepelatihan Fernando Valente sebagai pelatih Singo Edan.

Saat ini, Arema FC telah menunjuk Widodo C. Putro untuk mengambil alih sebagai juru taktik tim.

Laga antara RANS Nusantara dan Arema FC diprediksi bakal menyajikan pertarungan yang sengit.

Head to Head RANS Nusantara vs Arema FC

Berikut rekor 3 pertemuan terakhir kedua tim:

  • 14-08-2023: Arema 0 - 1 RANS Nusantara

  • 08-02-2023: RANS Nusantara 1 - 2 Arema

  • 24-08-2022: Arema 4 - 2 RANS Nusantara

5 pertandingan terakhir RANS Nusantara:

  • 06-02-2024: Madura United 2 - 2 RANS Nusantara

  • 16-12-2023: RANS Nusantara 0 - 1 Borneo FC

  • 08-12-2023: PSS Sleman 1 - 0 RANS Nusantara

  • 01-12-2023: RANS Nusantara 0 - 0 Persebaya

  • 23-11-2023: Persita 3 - 0 RANS Nusantara

5 pertandingan terakhir Arema FC:

  • 27-11-2023: Arema 0 - 1 Persik Kediri

  • 04-12-2023: Bali United 3 - 2 Arema

  • 09-12-2023: Arema 3 - 1 Persis Solo

  • 17-12-2023: Barito Putera 1 - 0 Arema

  • 05-02-2024: Arema 1 - 4 PSIS Semarang

Perkiraan Susunan Pemain RANS Nusantara vs Arema FC

RANS Nusantara (4-3-3): Hilman Syah; Angelo Menezes, Taufik Hidayat, Kiko Carneiro, Dallen Doke; Paulo Sitanggang, Antonius Florido Tuna, Mitsuru Maruoka; Kensiro Daniels, Abdul Rahman, Tavinho.

Pelatih: Eduardo Almeida.

Arema FC (4-3-3): Julian Schwarzer; Syaiful Anwar, Achmad Syarif, Charles Raphael, Johan Alfarisi; Julian Guevara, Ariel Lucero, Arkhan Fikri; Gilbert Alvarez, Charles Lokolingoy, Dedik Setiawan.

Pelatih: Widodo C. Putro.***

Editor: Adinda Lubis MS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah