Minum Kopi Tanpa Gula dan Makan Pisang dengan Kulitnya di Pagi Hari Kata dr Zaidul Akbar Sangat Bermanfaat

- 21 Agustus 2023, 06:30 WIB
Minum Kopi Tanpa Gula dan Makan Pisang dengan Kulitnya di Pagi Hari Kata dr Zaidul Akbar Sangat Bermanfaat
Minum Kopi Tanpa Gula dan Makan Pisang dengan Kulitnya di Pagi Hari Kata dr Zaidul Akbar Sangat Bermanfaat /Pixabay, Picart/Scurity

Baca Juga: 6 Cara Menghadapi Fase Pascapersalinan Secara Efektif

"Kalau mau manis biasakan pakai madu atau manisnya buah. Asal jangan pakai gula pasir. Tapi lebih baik pakai madu saja, " jelasnya.

Diingatkan dr Zaidul Akbar jika ingin minum kopi sebaiknya memakai biji kopi yang digiling menjadi bubuk. Jangan menggunakan kopi sachet.

Kopi kata dr Zaidul, juga diketahui sebagai pembakar lemak alami yang berguna buat kesehatan.

“Jadi bapak-bapak kalau mau minum kopi sebaiknya jangan pakai gula. Cukup pakai kopi giling tapi jangan yang sachet, karena kopi salah satu fat burner (pembakar lemak) yang baik tapi jangan pakai gula, " ungkap dr Zaidul Akbar.

Baca Juga: Obat Kumur dapat Mendeteksi Dini Penyakit Kardiovaskular

Bagi banyak orang kata dr Zaidul Akbar, kopi juga diyakini sebagai minuman yang berguna untuk mood booster.

"Setiap individu itu punya keinginan yang berbeda-beda. Kalau saya biasanya mood booster itu minum kopi pakai coklat. Kalau di café namanya coffee mocha,” lanjutnya.

“Namun setiap orang berbeda pula, coklat merupakan salah satu mood booster. Dan salah satu yang terbaik yang bisa dikonsumsi di pagi hari juga. Sedangkan yang bisa memberikan sensasi nyaman sebaiknya pisang,” sebut dokter penggagas Jurus Sehat Rasulullah tersebut.

Pisang kata dr Zaidul Akbar merupakan makanan terbaik di pagi hari. Sebab, pisang dapat meningkatkan hormon kebahagiaan.

Halaman:

Editor: Ayub Fahreza

Sumber: YouTube @dr. Zaidul Akbar Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah