PDIP Pilih Ganjar Calon Presiden, Langsung Tulis 10 Nama Balon Cawapres di akun IG nya, Siapa Saja!

- 21 April 2023, 21:23 WIB
PDIP Pilih Ganjar Calon Presiden , Ganjar Langsung Tulis 10 Nama Balon Cawapres di akun IG nya, Siapa Saja?!
PDIP Pilih Ganjar Calon Presiden , Ganjar Langsung Tulis 10 Nama Balon Cawapres di akun IG nya, Siapa Saja?! /Ganjar Pranowo/Medan Satu

MEDANSATU.ID - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memasangkan kopiah ke kepala Ganjar Pranowo. Pemakaian kopiah itu sekaligus menandakan, Ganjar Pranowo menjadi Calon Presiden Republik Indonesia 2024 yang diusung PDI Perjuangan.

"Saya pakaikan kopiah sebagai simbol dari identitas budaya Indonesia. Kita melihat budaya orang Indonesia itu berkopiah, dan Bung Karno mengatakan itu identitas dari nasionalisme kita, yang disebut nasionalis religius,” ucap Megawati Soekarno Putri di kanal YouTube PDI Perjuangan, Jumat, 21 April 2022.

Prosesi pemakaian kopiah disaksikan para kader secara langsung maupun virtual dan mendapat sambutan dari para elit PDIP yang hadir. Usai dipakaikan kopiah, Ganjar Pranowo langsung menyalami Megawati.

"Semoga ini bisa menjadi simbol semua rakyat, siapa pun, tidak melihat agamanya," tutur Megawati melanjutkan.

Baca Juga: Nitizen Bocorkan Surat Pemerintah Kota Pekalongan, Isinya Menyangkut Penetapan 1 Syawal 1444 H

Makan dengan dipasangkan nya kopiah, Ganjar Pranowo resmi sebagai calon presiden (capres) yang akan diusung partainya pada Pemilu 2024.

"Menetapkan saudara Ganjar Pranowo, sekarang adalah Gubernur Jawa Tengah, sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon presiden Republik Indonesia dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan," ucap Megawati.

Setelah itu, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto memanggil Ganjar untuk masuk ke ruangan di Istana Batutulis, Bogor, Jawa Barat.

Ganjar pun sempat berhenti sebentar dan membungkukkan badannya sebagai bentuk penghormatan, bukan hanya kepada Megawati, tetapi juga ke Presiden Joko Widodo atau Jokowi, kemudian Ketua DPP Puan Maharani, Kepala Situation Room yang juga Ketua DPP PDIP Prananda Prabowo, dan Hasto.

Baca Juga: Wali Kota Bandung Yana Mulyana 'Mudik Bareng' Bersama Delapan Orang ke Gedung Merah Putih Setelah OTT

Dilansir dari antaranews.com, Hasto pun kemudian bergeser saat Ganjar hendak duduk di depan. Begitu pula dengan Prananda, setelah bersalaman, kursi yang tadinya ia tempati, ia serahkan untuk diduduki oleh Ganjar.

Ganjar duduk di sebelah Megawati, dan Prananda duduk di kursi baru di sebelah Ganjar.

Pendaftaran bakal calon presiden dan wakil presiden dijadwalkan dibuka mulai 19 Oktober 2023 s.d. 25 November 2023.

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu (UU Pemilu) pasangan calon presiden dan wakil presiden diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilu yang memenuhi persyaratan perolehan kursi paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi DPR atau memperoleh 25 persen dari suara sah secara nasional pada pemilu anggota DPR sebelumnya.

Baca Juga: Pemerintah Menetapkan, 1 Syawal 1444 H Jatuh pada, Sabtu, 22 April 2023, Gubsu : Perbedaan Itu Biasa

Saat ini ada 575 kursi di parlemen sehingga pasangan calon presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2024 harus memiliki dukungan minimal 115 kursi di DPR RI. Bisa juga pasangan calon diusung oleh parpol atau gabungan parpol peserta Pemilu 2019 dengan total perolehan suara sah minimal 34.992.703 suara.

Ditukil dari akun IG Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah itu menulis 10 nama calon pendampingnya sebagai wakil presiden. Nama-nama itu adalah

1. Mentri Koordinator Politik Hukum
dan Keamanan, Mahfud MD
2. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil
3. Gubernur Jawa Timur Khofifah
Indar Parawansa
4. Putri Gus Dur, Yenny Wahid
5. Mentri Pariwisata dan Ekonomi
Kreatif, Sandiaga Uno
6.Mentri Badan Usaha Milik Negara,
Erick Thohir
7. Mentri PUPR, Basuki Hadimuljono
8. Mebtri Agama, Yaqut Cholil Nafis
9. Mantan Panglima TNI
Jendral Purn Andika Perkasa
10. Walikota Solo,
Ginran Rakabuming Raka

Itulah 10 nama kandidat bakal calon wakil presiden yang diminta Ganjar untuk ditunjuk nitizen. Dari kesepuluh nama, Mahfud MD paling banyak dipilih. ***

Editor: Ayub Fahreza

Sumber: IG @ganjarpranowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah