Banjir di Bandung Barat, Korban Meninggal Dunia Jadi 4 Orang, Ditemukan Tertimbun Longsor

- 27 Maret 2024, 08:30 WIB
Banjir di Bandung Barat disertai longsor ditemukan 4 orang meninggal dunia. 6 korban lainnya dilaporkan masih hilang.
Banjir di Bandung Barat disertai longsor ditemukan 4 orang meninggal dunia. 6 korban lainnya dilaporkan masih hilang. /pandapotans/antara

 



MEDANSATU.ID - Banjir di Bandung Barat yang menyebabkan korban meninggal dunia, jumlahnya kini bertambah menjadi 4 orang. Itu sesuai dengan laporan Basarnas (Badan Pencarian dan Pertolongan Nasional).

Banjir di Bandung Barat disertai longsor tersebut dilaporkan sudah ditemukan kembali satu korban dalam kondisi meninggal dunia. Mereka meninggal dunia akibat bencana itu di Gintung, Cipongkor.

Basarnas melaporkan, peristiwa banir di Bandung Barat, Jawa Barat tersebut hingga kini menelan korban jiwa sebanyak 4 orang.

Baca Juga: Angin Puting Beliung Terjadi di Rancaekek dan Jatinangor Kabupaten Bandung, Ratusan Bangunan Rusak!

Hal itu dikatakan Agus Basori, Staf Biro Humas Basarnas di Jakarta Rabu, 27 Maret 2024 seperti dilansir MEDANSATU.ID dari Antara.

Narasi di kantor berita nasional ini menyebut seorang korban yang ditemukan dalam peristiwa banjir di Bandung Barat itu berjenis kelamin perempuan dewasa.

Penduduk desa setempat menemukan jasadnya saat pencarian korban di hari kedua pada Selasa 26 Maret 2024 sore.

Baca Juga: Bantu Korban Banjir di Jepara, Kodam IV/Diponegoro, BNPB dan Forkopimda Kompak

Halaman:

Editor: Pandapotan Silalahi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x