Cara Membuka Rekening Online di Bank Mandiri Melalui Aplikasi Livin, Tanpa Antre dan Bisa Dimana Saja!

- 13 Oktober 2023, 21:28 WIB
Livin Mandiri.
Livin Mandiri. /Google Play Store/

MEDANSATU.ID - Ingin tahu bagaimana cara membuka rekening online langsung aktif di Bank Mandiri? Simak panduannya di artikel ini.

Dengan layanan Mandiri Tabungan Now, Anda dapat membuka rekening tanpa harus mengantre di customer service kantor cabang.

Apa yang perlu Anda lakukan? Berikut cara mudah buka rekening online Bank Mandiri via Livin dirangkum Medansatu.id dari laman resminya. Yuk Simak!

Baca Juga: Memutihkan Gigi Namun Sensitif, Tips Mendapatkan Senyum Mempesona dengan Nyaman

Syarat dan Langkah

Pertama, Anda perlu menyiapkan dokumen persyaratan yang diperlukan. Dikutip dari website resmi Bank Mandiri, berikut dokumen persyaratan pembukaan rekening secara online:

• e-KTP dengan NIK yang terdaftar
• NPWP ( Nomor Pokok Wajib Pajak)
• Tanda tangan di atas kertas putih

Jika dokumen-dokumen ini telah Anda siapkan, berikut langkah-langkah cara membuka rekening Bank Mandiri secara online:

Baca Juga: Tips Menjaga Pola Makan Sehat Selama Jam Kantor

• Unduh aplikasi Livin’ by Mandiri.
• Saat membuka aplikasi, pilih opsi ‘Belum punya rekening’.
• Kemudian, pilih ‘Buka tabungan’.
• Selanjutnya, pilih ‘Kartu debit’.
• Setujui syarat dan ketentuan yang berlaku.
• Lakukan verifikasi e-KTP (foto e-KTP sesuai petunjuk yang diberikan).
• Lengkapi dan periksa data e-KTP Anda, lalu lanjutkan.
• Masukkan nomor handphone Anda.
• Pilih ‘kirim SMS’.
• Isi kode OTP yang telah dikirimkan oleh Bank Mandiri melalui SMS.
• Proses verifikasi berhasil.
• Selanjutnya, masukkan alamat email Anda, lalu pilih 'verifikasi'.
• Masukkan kode verifikasi yang dikirimkan ke alamat email Anda.

Halaman:

Editor: Ayub Fahreza

Sumber: bankmandiri.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x