Lauk Ikan Gembung Sambal Hijau, Sehat dan Bergizi Cocok Untuk Hidangan Sahur di Bulan Ramadhan

- 27 Februari 2024, 16:30 WIB
Sambal cabai hijau ikan gembung bergizi dan sehat untuk sajian sahur di bulan Ramadhan
Sambal cabai hijau ikan gembung bergizi dan sehat untuk sajian sahur di bulan Ramadhan /Medan Pikiran Rakyat/ Dedi Suang /

Langkah-langkah membuat ikan gembung sambal cabai hijau:

Bersihkan ikan gembung dengan air mengalir. Lumuri ikan dengan perasan jeruk nipis dan garam, diamkan selama 15-30 menit agar ikan tidak amis.

Goreng ikan dengan minyak panas hingga matang dan kecokelatan, tiriskan dan sisihkan.

Haluskan cabai hijau, cabai merah, bawang putih dan bawang merah dengan blender atau ulekan.

Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bumbu halus bersama dengan daun salam, serai dan lengkuas hingga harum.

Tambahkan sedikit air dan masukkan garam serta gula pasir secukupnya, aduk rata.

Masukkan ikan gembung yang sudah digoreng ke dalam wajan, aduk hingga rata dengan bumbu.

Tambahkan air secukupnya dan masak hingga bumbu meresap dan kuahnya mengental.

Sajikan ikan gembung sambal cabai hijau di atas piring saji dan siap disajikan sebagai lauk sahur atau makan malam bersama keluarga.

Selamat mencoba membuat ikan gembung sambal cabai hijau di rumah dan selamat menjalankan ibadah puasa.***

Halaman:

Editor: Dedi Suang MS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah