Polres Labuhanbatu Amankan 15 Kg Sabu di Asahan, Pelaku Melarikan Diri, Kadus Buat Sayembara Hadiah Rp10 Juta

- 24 Februari 2024, 16:25 WIB
Ilustrasi Sabu-sabu : Polres Labuhanbatu Berhasil Mengamankan 15 Kg Sabu di Asahan
Ilustrasi Sabu-sabu : Polres Labuhanbatu Berhasil Mengamankan 15 Kg Sabu di Asahan /Foto. Net

MEDANSATU.ID - Tim Reserse Satuan Narkoba Polres Labuhanbatu mengamankan sebanyak 15 bungkus diduga narkoba jenis sabu-sabu di Dusun V, Kabupaten Asahan, Kamis (22/2/2024) sekira pukul 19.30 WIB.

Informasi diperoleh, petugas kepolisian yang sebelumnya mendapat informasi dari masyarakat yang menyebutkan akan ada narkoba jenis sabu masuk dari jalur tikus di daerah Kualuh Ledong Kabupaten Labuhanbatu Utara, Sumut.

Setibanya di lokasi, di Desa Simandulang, Kecamatan Kualuh Ledong tim melihat adanya pergerakan seorang pria yang mengendarai sepeda motor membawa bungkusan goni warna biru, dengan kecepatan tinggi, melihat itu tim melakukan pengejaran.

Baca Juga: Polres Labuhanbatu dan PLN UP3 Rantauprapat Rapat Koordinasi Kepastian Pemilu Lancar

Aksi kejar kejaran itu berhenti, setelah pelaku terjatuh dari kendaraan. Dan meninggalkan bungkusan karung serta sepeda motornya di jalan aspal di Dusun V Desa Bangun Baru Kecamatan Sei Kepayang Kabupaten Asahan. Dan pada saat dilakukan pencarian, petugas tidak menemukan pelaku.

Kepala Dusun (Kadus) V Desa Bangun Baru, Mawardi Nur, saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu, 24 Februari 2024 membenarkan adanya pihak kepolisian dari Polres Labuhanbatu mengamankan karung goni berisikan narkoba jenis sabu sabu dan satu sepeda motor yang ditinggalkan pemiliknya.

Kadus Mawardi juga menjelaskan, sebelum dimasukkan ke dalam mobil Polisi, petugas kepolisian membuka karung dan mengeluarkan 15 bungkus paket yang sudah dikemas itu disaksikan puluhan warga masyarakat.

Baca Juga: Berantas Pungli, Polres Labuhanbatu Memperoleh Penghargaan Terbaik I dan Terbaik III

"Benar bang, malam itu pihak kepolisian dari Rantauprapat, ada mengamankan karung goni yang dibawa seorang laki-laki menggunakan sepeda motor. Namun pria tersebut berhasil melarikan diri, dan dihadapan petugas membuka serta mengeluarkan 15 bungkus paket yang telah dikemas. Sementara sebagian petugas melakukan pengejaran terhadap pelaku yang melarikan diri," ungkap Kadus kepada wartawan melalui aplikasi Whatsapp.

Selanjutnya, sambung Mawardi, petugas yang melakukan pencarian ke segala sisi tempat di lokasi, membuat sayembara bila mana masyarakat yang berhasil menangkap pelaku akan diberikan imbalan hadiah sebesar Rp10 juta.

Halaman:

Editor: Habibi Medansatu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x