Soal Video Viral Guru SMPN 15 Medan, Ini Tanggapan Bobby Nasution

- 20 September 2023, 19:23 WIB
Soal Video Viral Guru SMPN 15 , Ini Tanggapan Bobby Nasution
Soal Video Viral Guru SMPN 15 , Ini Tanggapan Bobby Nasution /Pemko Medan/Diskominfo

MEDANSATU.ID - Soal video guru SMP Negeri 15 Medan yang viral lantaran mengaku diintimidasi dan gajinya ditahan oleh kepala sekolah rupanya menarik perhatian Wali Kota Medan Bobby Nasution.

Bobby Nasution pun angkat bicara. Dia meminta agar seluruh pihak terkait diperiksa, termasuk guru tersebut.

Wali Kota mengaku telah menerima informasi, bahwa guru tersebut ternyata jarang masuk karena lebih memilih mengajar di sekolah swasta.

“Saya sudah minta agar semua diperiksa, baik kepala sekolah, termasuk guru tersebut,” ungkapnya, Rabu 20 September 2023 usai menjadi Inspektur Upacara Pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa ke -118 di Lapangan Benteng.

Baca Juga: Bikin Geger Kota Medan, Lelaki Bawa Uang Pecahan Seratus Ribu Pakai Plastik Hitam Berserakan di Jalanan

Bobby Nasution mendapat informasi, oknum guru tersebut juga mengajar di sekolah swasta.

“Dia ASN, mengajar di SMP Negeri 15, tapi saya dapat informasi kalau dia juga jarang masuk, lebih memilih mengajar di salah satu SMP swasta,” ungkap Bobby Nasution.

Oleh karenanya, lanjut Bobby Nasution, dirinya meminta agar oknum guru tersebut juga ikut diperiksa.

“Kalau memang pelanggaran disiplin berat, harus hukuman berat juga. Karena dia meninggalkan tugasnya di SMP Negeri itu. Bukan karena viral dia yang benar,”

Halaman:

Editor: Ayub Fahreza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah