Cadangan Minyak Baru Ditemukan di Laut Sumbagut, Diklaim Melebihi Stok Arab Saudi, Masuk 3 Besar Dunia

- 30 Desember 2023, 09:03 WIB
Eksplorasi cadangan minyak di laut Sumbagut oleh perusahaan Madabala Energy.(instagram @rakan_aceh)
Eksplorasi cadangan minyak di laut Sumbagut oleh perusahaan Madabala Energy.(instagram @rakan_aceh) /

MEDANSATU.ID - Cadangan minyak baru ditemukan di laut Sumbagut berdekatan dengan wilayah Aceh. Penemuan ini dilansir Satuan Kerja Khusus Pelaksanaan Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas).

Diketahui, cadangan minyak dalam jumlah besar itu hasil penemuan yang bekerjasama dengan Mubadala Energy.

Temuan cadangan minyak berpotensi melebihi dari 6 TCF gas in place yang menandakan perkembangan signifikan pada sektor energi di Asia Tenggara.

Sebagaimana dilansir MEDANSATU.ID Jaringan Pikiran Rakyat Media Network dari laman instagram @rakan_aceh pada Sabtu 30 Desember 2023.

Baca Juga: Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut Temukan Penadah Pencurian Minyak Lewat Jalur Pipa Pertamina di Belawan

Narasi di laman IG itu menyebut temuan cadangan minyak itu berasal dari sumur eksplorasi Layaran-1, Kontrak Kerja Sama (KKS) South Andaman berada di 100 kilometer lepas pantai Sumatera Bagian Utara.

Mubadala Energy disebut sebagai perusahaan energi internasional yang bermarkas di Abu Dhabi-Uni Emirat Arab.

Perusahaan inilah yang menjadi operator KKS yang mengebor sumur hingga kedalaman 4.208 meter pada kedalaman air laut 1.207 meter.

Di sumur itu, ditemukan kolom gas yang luas dengan ketebalan lebih dari 230 meter.

Penemuan cadangan minyak dan gas besar ini sejalan dengan target pemerintah Indonesia untuk mencapai target produksi minyak bumi sebesar 1 juta barel per hari dan gas bumi sebesar 12 miliar Gas Standar Kaki Kubik per Hari pada tahun 2030 mendatang.

Dr Soejipto selaku Kepala SKK Migas menyampaikan apresiasi atas penemuan cadangan minyak maupun gas itu.

Dia mengucapkan terimakasih atas kerja keras dan dedikasi yang ditunjukkan perusahaan Mudabala Energy dalam hal pengeboran di laut dalam.

"Atas nama SKK Migas saya ucapkan terimakasih. Selamat atas keberhasilan Mubadala Energy yang sudah berhasil menemukan cadangan minyak gas dalam jumlah yang sangat besar," katanya baru-baru ini.

Di tempat terpisah, Mansoor Mohammed Al Hamed selaku CEO Madabala Energy menyampaikan strategi perusahaan memperluas portofolio gas untuk mendukung transisi energi

Dia mengaku bangga bisa memanfaatkan kemampuan teknis dan operasional perusahaan berkelas dunia dengan bukti atas penemuan cadangan minyak dengan jumlah yang besar tersebut. Cadangan minyak ini diprediksi lebih besar dari milik Arab Saudi yakni 4,685 miliar barrel oil.***

 

 

 

Editor: Habibi Medansatu

Sumber: instagram @rakan_aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah