Cara Mengusir dan Membunuh Kecoa Tips Sederhana Menggunakan Bahan yang Ada di Kamar Mandi

- 12 Desember 2023, 17:30 WIB
Ilustrasi. Membasi kecoa dengan bahan sederhana
Ilustrasi. Membasi kecoa dengan bahan sederhana /Pixabay/Like_A_Hartman

MEDANSATU.ID - Kecoa sering menjadi masalah bagi banyak keluarga. Selain menjijikan, kecoa juga membawa berbagai kuman dan bakteri yang dapat menyebabkan berbagai penyakit.

Banyak orang mungkin mengira bahwa satu-satunya cara untuk menyingkirkan kecoa adalah dengan membeli racun serangga. Namun, sebetulnya kita bisa mengusir dan membunuh kecoa dengan bahan-bahan sederhana yang ada di rumah kita.

Mengusir Kecoa

Pertama, cara mengusir kecoa sangat mudah. Begini caranya:

Siapkan wadah kecil, dan isi air secukupnya. Sediakan pasta gigi dan minyak kayu putih.

Baca Juga: 8 Cara Mudah untuk Menghasilkan Pohon Mangga Rendah, Cepat Berbuah dan Lebat

Letakkan odol gigi dalam air yang ada di wadah kecil. Kemudian tutup dengan spon hingga ke dasar. Seiring berjalannya waktu, larutan odol akan naik sampai kepermukaan spon.

Setelah itu, teteskan minyak kayu putih ke permukaan spon yang telah tertutup odol gigi. Kemudian letakkan spon tersebut pada sudut ruangan yang sering ditempati kecoa.

Kecoa tidak suka dengan bau minyak kayu putih sehingga mereka akan menghindari sudut ruangan tersebut. Kita tinggal memperbarui spon ketika bau minyak kayu putih hilang. Dengan cara ini, kecoa akan menjauh dari rumah kita.

Baca Juga: Tak Usah Beli Obat Mahal, Ini Cara Murah dan Baru, Membasmi Kutu Pada Kucing Kesayanganmu

Halaman:

Editor: Ayub MS

Sumber: YouTube maju kreatif


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah