350 Nelayan Sergai Ikuti Diklat BST-KLM, UPP Tanjung Beringin Gandeng Politeknik Malahayati Aceh

- 23 Juli 2023, 12:32 WIB
Kepala Kantor UPP kls II Tanjung Beringin, Luderwijk Siahaan, persiapan Diklat BST-KLM, Minggu 23 Juli 2023 di Sergai Sumut.
Kepala Kantor UPP kls II Tanjung Beringin, Luderwijk Siahaan, persiapan Diklat BST-KLM, Minggu 23 Juli 2023 di Sergai Sumut. /Ayub Hamzah/Medan Satu

MEDANSATU.ID - Sebanyak 350 nelayan Serdang Bedagai mengikuti pemeriksaan kesehatan dan buta warna di UPP Tanjung Beringin Serdang Bedagai (Sergai) Sumut Minggu, 23 Juli 2023.

Kegiatan dimaksud merupakan rangkaian Kegiatan Pendidikan dan Latihan Pemberdayaan Masyarakat, Basic Safety Training - Kapal Layar Motor (BST - KLM) guna memperoleh Surat Keterangan Kecakapan (SKK) 30 mil, dimulai besok Senin 24 Juli 2023.

Kepala Kantor UPP (Unit Penyelenggara Pelabuhan) Kelas II Tanjung Beringin, Luderwijk Siahaan kepada media ini mengatakan Diklat begini baru kali ini dilaksanakan di Sergai.

"Diklat ini menggandeng Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai), dan promotor/penyelenggara Politeknik Pelayaran Malahayati Nanggroe Aceh Darussalam, " jelas Luderwijk.

Baca Juga: Lokasi Sukmo Ilang, Diyakini adalah Kampung 'Orang Bunian' di Desa Kolam Deli Serdang Sumut

Acara direncanakan akan di buka oleh Bupati Sergai Darma Wijaya, di Wisma Lasmaria Desa Pematang Cermai Kecamatan Tanjung Beringin.

Hingga Sabtu 22 Juli 2023 sore kemarin, sudah lebih 300 peserta yang sudah mengisi formulir pendaftaran untuk mengikuti diklat.

"Selanjutnya ini sedang dilakukan cek buta warna, " jelas Siahaan.

Diklat akan dimulai Senin 24 Juli dan berakhir Jumat 28 Juli 2023 dan direncanakan akan diikuti 350 peserta.

Halaman:

Editor: Ayub Fahreza

Sumber: Pemkab Serdang Bedagai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x