Hasil BRI Liga 1 2023/2024 PSS VS PSIS Skor 2-2 : Dua Kartu Merah dan Gagal Eksekusi Penalti

- 21 Juli 2023, 20:26 WIB
Hasil BRI Liga 1 2023/2024  PSS VS  PSIS Skor 2-2 : Dua Kartu Merah dan Kim Kurniawan Gagal Eksekusi Penalti.
Hasil BRI Liga 1 2023/2024 PSS VS PSIS Skor 2-2 : Dua Kartu Merah dan Kim Kurniawan Gagal Eksekusi Penalti. /Tangkapan Layar Instagram/@psisfcofficial

MEDANSATU.ID – Hasil pertandingan PSS Sleman melawan PSIS Semarang di pekan ke-4 BRI Liga 1 2023/2024 berakhir imbang dengan skor 2-2. Laga ini berlangsung sengit dan diwarnai dua kartu merah dan saling berbalas gol.

Tercatat bahwa Erfan Efendi yang memimpin sebagai wasit pada pertandingan pekan ke-4 di BRI Liga 1 2023/2024. Laga PSS melawan PSIS berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, pada Jumat, 21 Juli 2023.

Di babak pertama PSS coba menekan pertahanan PSIS sejak awal pertandingan dimulai. Apalagi bermain di kandang dengan dukungan suporter mereka.

Eh, justru PSIS mampu menjebol gawang PSS di menit ke-24 melalui Carlos Fortes. Gol hasil kerjasama dan umpan dari David Septian Maulana.

Baca Juga: Liverpool Sepakat 12 Juta Euro dengan Al-Ettifaq, Ini Respon Jurgen Klopp hingga Kontroversi

Laga semakin panas di menit ke-33, yaitu saat momen antara Wahyudi Hamisi dan Carlos Fortes berkonfrotasi di lapangan. Wasit pun mengeluarkan dua kartu merah karena menilai kedua pemain terlibat cekcok dan melakukan aksi tidak sportif.

Faktor menjadi tuan rumah membuat PSS lebih tampil dominan. Tim yang dijuluki Elang Jawa ini sempat mencetak gol pada menit ke-42 melalui Ricky Cawor yang mencungkil tembakan Yevhen Bokhavili. Tetapi wasit menganulir gol Ricky karena dianggap telah offside.

Bermain dengan tempo tinggi dan terus menggempur pertahanan PSIS , akhirnya berbuah hasil mampu mencetak gol pada injury time babak pertama yakni menit ke-45+3. Kei Sano berhasil memanfaatkan peluang dari sepak pojok menjadi gol dan membuat skor 1-1.

Babak kedua pertandingan Liga 1 BRI 2023-2024 tak kalah sengit. Lagi-lagi PSIS yang bertandang ke Sleman ini berhasil memanfaatkan peluang saat Wahyu Prasetyo memberikan umpan panjang ke area pertahanan PSS dan dapat dijangkau oleh Gali Freitas.

Halaman:

Editor: Ayub Fahreza

Sumber: YouTube PSIS Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x