7 Tips Atasi Ngantuk, Sekarang Kamu tak Harus Minum Kopi Lagi

- 11 April 2024, 13:05 WIB
Tips atasi ngantuk, sekarang tak wajib meminum kopi.
Tips atasi ngantuk, sekarang tak wajib meminum kopi. /pandapotans/pixabay / Skica911

 

 

 

MEDANSATU.ID - Tips atasi ngantuk, acapkali dicari terlebih bagi kaum pengemudi. Apalagi saat ini masih suasana lebaran, silaturahmi terjaga saat satu sama lainnya saling mengunjungi.

Mengunjungi dari satu tempat ke tempat lain dengan menggunakan kendaraan roda empat tampaknya perlu diketahui apa tips atasi ngantuk saat berkendara.

Kini tak harus meminum kopi untuk mengusir ngantuk itu. Ada sejumlah cara yang bisa dijadikan sebagai tips atasi ngantuk manakala Anda sedang berkendara.

Baca Juga: 6 Tips Jenis Olahraga Saat Puasa di Ramadhan, Cocok Agar Tubuh Bugar dan Tetap Sehat!

Tips atasi ngantuk ini bisa terbilang cara termudah untuk mengusir rasa kantuk dimaksud.

Cara ini perlu Anda terapkan agar Anda terhindar dari kecelakaan lalulintas yang setiap saat mengancam di jalan raya. Apalagi sudah banyak peristiwa kecelakaan yang diakibatkan sopir ngantuk saat menyetir kendaraannya.

Cara ini membahas tentang sejumlah trik dan tips atasi ngantuk yang kini tak lagi membutuhkan kopi saat Anda mudik atau sekadar berkunjung ke rumah sahabat maupun handaitolan.

Baca Juga: Mengapa Mengurangi Jumlah Makanan Adalah Kunci untuk Hidup Sehat? Inilah Penjelasan dr Zaidul Akbar

Simaklah penuturan dr Saddam Ismail seperti dikutip MEDANSATU.ID dari KABAR TASIKMALAYA (media grup Pikiran Rakyat) pada Kamis 11 April 2024.

Kata dr Saddam Ismail, ini penting untuk disimak para pengemudi khususnya ketika arus mudik dan arus balik Lebaran mulai ramai di jalan raya.

Terkadang tanpa disadari, rasa ngantuk biasanya memang sering datang tiba-tiba, kapan saja atau dimana saja, bahkan dalam situasi apapun.

Baca Juga: Rahasia Orang Hidup Sehat di Okinawa Jepang yang Bisa berusia 90 Tahun Masih Segar Dibongkar dr Zaidul Akbar

Nah, jika hal ini terjadi pada Anda, ada cara untuk mengatasinya. Cara ini bisa Anda praktikkan. Berikut 7 tips atasi ngantuk versi dr Saddam Ismail.

1. Mengonsumsi Air Putih yang cukup.

Ingatlah, kalau tubuh Anda kurang cairan/dehidrasi maka tubuh akan cenderung dan mudah lemas. Body seolah tak bertenaga hingga menyebabkan mengantuk.

Jadi Anda disarankan meminum air putih sedikitnya 2 hingga 3 liter per harinya.

 

2. Basuh Wajahmu.

Kalau kamu sudah merasa ngantuk, basuhlah wajah kamu dan ini bikin kamu lebih segar lagi. Namun harap dicatat, air air kran lebih baik ketimbang air hangat saat membasuh wajahmu.

 

3. Makan Cemilan Sehat.

Mamakan cemilan atau snack sehat seperti buah, sayuran, makanan rendah kalori atau kacang rebus yang bisa mengakibatkan kadar gula darah lebih stabil. Tapi mengonsumsinya saat makan besar.

 

4. Sarapan Pagi.

Kalau Anda tak sarapan pagi maka tubuh bakal kekurangan energi yang memicu rasa ngantuk. Sarapanlah secukupnya, dan stop sarapan Anda, sebelum Anda mengalami kekenyangan.

 

 5. Olahraga Ringan.

Tips selanjutnya sangat penting yakni olahraga ringan. Ini memacu adrenalin meningkatkan kewaspadaan. Lakukan olahraga ringan, bisa berjalan kaki atau melompat-lompat kecil.

 

6. Padukan Olahraga Ringan itu dengan Nada.

Ini penting untuk membangkitkan suasana hati, kenyamanan, dan rasa semangat sehingga rasa ngantuk Anda cepat hilang.

 

7. Cukup Tidur.

Kebiasaan begadang akan bikin kamu cepat lemas, ngantuk, dan timbul rasa cemas, stres atau pusing. Ini bakalan mengganggu perjalananmu dengan menggunakan kendaraan.

Itulah 7 tips atasi ngantuk yang bisa Anda terapkan saat bepergian. Hal ini ampuh terutama bagi Anda yang melakukan perjalanan jauh. Selamat mencoba!***

Editor: Pandapotan Silalahi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah