Toni Toharudin - Mantan Kernet Angkot yang Sabet Gelar Profesor dengan Motto ; Mun Keyeng Tangtu Pareng

- 24 Juni 2023, 22:08 WIB
Sosok Toni Toharudin: Mantan Kernet Angkot yang Sukses Sabet Gelar Profesor
Sosok Toni Toharudin: Mantan Kernet Angkot yang Sukses Sabet Gelar Profesor /Dok Pribadi Prof. Toni Toharudin/

MEDANSATU.ID - Toni Toharudin tak pernah menyangka dirinya bisa sesukses ini mendapatkan gelar Profesor bidang Ilmu Data Sains di Universitas Padjajaran Jawa Barat tahun ini, dan akan dikukuhkan pada Agustus 2023 nanti.

Lantas apa kunci sukses pria yang berasal dari Tasikmalaya ini. Ada satu motto hidup yang selalu dipegangnya yaitu, Mun Keyeng Tangtu Pareng (Bila kita bersungguh-sungguh, maka cita-cita akan tercapai).

Toni Toharudin mengaku bukan berasal dari keluarga dan lingkungan akademisi. Di masa kecilnya, pria kelahiran, 1 April 1970 ini adalah seorang kernet angkutan kota (angkot) di kota kelahirannya Tasikmalaya.

Maka motto hidupnya itupun menjadi spesial bagi Toni, karena ia sendiri tak pernah membayangkan cita-citanya bisa tercapai.

Prof. Toni Toharudin dan keluarga
Prof. Toni Toharudin dan keluarga

Baca Juga: Horoskop Cinta dan Hubungan untuk 24 Juni 2023, Apa Arti Cinta Bagi Mu, Bagaimana Nasib Cintamu Hari Ini?

"Semasa SMP, saya menjadi kernet angkot trayek 04 jurusan Kota Tasikmalaya ke Kecamatan Mangkubumi. Rutenya masih ada sampai sekarang. Tapi sejak kecil saya selalu bercita-cita menjadi guru. Jadilah saya bekerja menjadi kernet setiap hari saat pulang sekolah hingga larut malam, dengan imbalan bukan gaji, tapi saya tidak perlu membayar SPP sekolah. Alhamdulillah cita-cita kini tercapai, bahkan diberi kesempatan menjadi guru besar," kenang Toni dalam Webinar SEVIMA, Sabtu 24 Juni 2023 pagi.

Berjuang Keras untuk Terus Belajar

Kehidupan masa kecil Toni memang bukan dari kalangan berada. Toni sejak masih kecil sudah harus bekerja. Semasa masih sekolah dasar Toni sudah membantu ayah-ibunya berdagang tembakau kebtoko-toko.

Halaman:

Editor: Ayub Fahreza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah