Mahasiswa UMSU Medan Dibegal dengan Sangat Sadis dan Kejam hingga Tewas Hendak Pergi Beli Makan

- 15 Juni 2023, 18:28 WIB
Mahasiswa UMSU Medan Dibegal dengan Sangat Sadis dan Kejam hingga Tewas Hendak Pergi Beli Makan
Mahasiswa UMSU Medan Dibegal dengan Sangat Sadis dan Kejam hingga Tewas Hendak Pergi Beli Makan /Instagram/

MEDANSATU.ID - Kota Medan di satu sisi tengah berbenah memuluskan jalan-jalan. Namun di sisi lain terjadi kontradiktif. Keamanannya justru kurang baik. Seorang mahasiswa UMSU tewas di begal, Rabu 14 Juni 2023 pagi.

Adalah Insanul Anshori Hasibuan, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), asal Padanglawas, yang tewas dibantai pelaku begal bersenjata tajam (bersajam) di Jalan Mustafa simpang Bilal Medan.

Saksi mata di sekitar lokasi kejadian, Wandi, mengatakan peristiwa pembegalan tersebut terjadi pada, Rabu sekitar pukul 03.00 WIB.

Wandi saat kejadian terbangun dari tidur di depot air miliknya itu ketika terdengar ribut-ribut teriakan warga yang terkejut menyaksikan korban bersimbah darah tergeletsk di aspal.

Baca Juga: Reses Anggota DPRD Sumut Dimas Tri Adji di Sei Rampah Sebut, Empat Desa di Sergai Masuk Zona Merah Narkoba

"Kejadian itu bermula saat korban yang merupakan mahasiswa Fakultas FISIP UMSU dan temannya lewat sini naik kereta dari tempat kosnya di Jalan Pasar III, Kecamatan Medan Timur hendak mencari makanan di seputaran kosnya," ungkapnya.

Sesampainya di Jalan Mustafa tak jauh dari gudang Bulog sambungnya, sepeda motor korban dipepet oleh kawanan begal. Kalu dengan beringas nya mereka membacok korban hingga jatuh dan terkapar. Setelah para begal melarikan speda motor korban.

"Warga sekitar yang mengetahui korban tergeletak langsung membawanya ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan medis. Namun setibanya di rumah sakit korban sudah meninggal dunia," pungkasnya.

Kanit Reskrim Polsek Medan Timur AKP Budiman ketika dikonfirmasi media membenarkan adanya kejadian begal maut itu dan pihaknya sedang melakukan penyelidikan untuk menangkap pelaku.

Halaman:

Editor: Ayub Fahreza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x