Peluang Berkarir dalam Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri)

- 6 April 2024, 06:30 WIB
Peluang Berkarir dalam Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri), Gelombang ke Dua
Peluang Berkarir dalam Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri), Gelombang ke Dua /Humas Polri/

MEDANSATU.ID - Bagi banyak pemuda dan pemudi di Indonesia, bercita-cita menjadi bagian dari Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) sudah menjadi keinginan sejak lama.

Dengan dibukanya penerimaan Bintara Polri Gelombang II Tahun Anggaran 2024 dari tanggal 04 hingga 25 April 2024 mendatang, kini peluang itu semakin nyata dan siap dikejar.

Bagi Warga Negara Indonesia (WNI) yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia kepada NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, serta memenuhi persyaratan tertentu, maka bercita-cita untuk bergabung dengan kepolisian bukan hanya mimpi lagi.

Melalui situs web resmi https://penerimaan.polri.go.id/, pendaftaran bisa dilakukan dengan mudah, aman, dan terpercaya.

Baca Juga: Lowongan Kerja Terbaru! PT Emas Antam Indonesia Buka Loker, Tersedia Banyak Peluang

Terdapat lima golongan pangkat yang bisa dipilih, yaitu Bintara Polisi Tugas Umum (PTU), Bintara Kompetensi Khusus Tenaga Kesehatan (Nakes), Bintara Kompetensi Khusus Hukum, Bintara Kompetensi Khusus Kehumasan/TI, dan Bintara Kompetensi Khusus Pariwisata.

Setiap golongan pangkat tersebut memiliki kriteria khusus, terutama tentang latar belakang pendidikan yang harus dipenuhi oleh para pendaftar.

Pendidikan minimal SMA/sederajat dengan ketentuan nilai rata-rata ijazah dan usia yang berbeda-beda sesuai tahun kelulusan.

Jika merupakan lulusan program D1 sampai dengan S1 dengan IPK minimal 2,75 dan berasal dari prodi terakreditasi.

Halaman:

Editor: Ayub MS

Sumber: Humas Polri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x